Micro Dan Macro Dalam Scene Kompetitif Esport Free Fire - RETUWIT

Sabtu, 13 Juni 2020

Micro Dan Macro Dalam Scene Kompetitif Esport Free Fire

Jadi kita memang lebih mengenal istilah Macro dan Micro ini di game sebelah yaitu Mobile Legends, dan memang empunya game Moba alias game genre RTS (Real Time Strategy) yang menerapkan istilah seperti ini. Akan tetapi pada dewasa ini istilah tersebut jadi inti dari strategi sebuah kompetisi esport di segala jenis Genre. Nah yang akan kita bahas di sini adalah apa sih Micro dan Macro dalam Free Fire ?

Micro Dan Macro Dalam Scene Kompetitif Esport Free Fire

Tentunya pemahaman dalam isitilah ini banyak di gunakan oleh team Esport besar, terus apa sih micro dan macro skill dalam game free fire ? artikel ini merupakan pendapat mimin yang nantinya akan kita cari lagi info yang paten.

1. Micro Free Fire : Kemampuan berskala kecil, yang artinya skill ini lebih ke Karakter, Penggunaan Gloo Wall, Kombinasi Senjata, Aim, dan juga sesuatu yang bersifat Invidividual.

Micro Dan Macro Dalam Scene Kompetitif Esport Free Fire
Sumber : YT FF Esports ID Free Fire All Star Pro Player

Macro Free Fire : Ya jelas tentunya kemampuan berskala besar, yang artinya lebih ke pembacaan map, pembacaan zona, Kemampuan Minimap, Rotasi pergerakan dan lain sebagainya, bisa juga arah pesawat.

Micro Dan Macro Dalam Scene Kompetitif Esport Free Fire
Sumber : document retuwit

Setelah kita selidiki dalam artikel sebelumnya dalam Role Squad free fire, system pembagian disini kayanya tidak terlalu efektif mengapa ? karena dalam battleroyale tidak ada senjata atau equipment yang serta merta ada secara default semuanya berjalan begitu saja. Tapi tidak hanya dua kemampuan itu saja kok, strategi dalam free fire ini pasti berhubungan dengan patch. Contohnya dalam Kompetisi All Stars Tingkat Asia FFAA banyak player yang menggunakan VSS sebagai senjata utama. Atau bisa kita simpulkan beberapa META ( Most Effective Tactic Available) yang sekarang adalah :

1. VSS Sebagai Primary Weapon
2. Penggunaan Efective Gloo Wall
3. Air Drop Supply Individual
4. Skill Alok Karakter Default dan Wajib ada

Tapi tidak hanya itu selain meta, masing-masing tim memiliki gameplay tersendiri, kemudian mental sebagai faktor utama yang harus di jaga. Dimana mental down segala teorikal seperti ini hanyalah bualan semata. Nah dari sini kita perlu membentuk tim yang kuat dalam kondisi apapun. Dan sepertinya strategi yang paling efektif untuk saat ini adalah Midle, Tetap barbar, dan tetap safety itulah yang paling pas. Pembahasan tentang Micro, Macro, dan Meta free fire ini akan kita update selalu ya, sambil tetap mantengin beberapa scene kompetitif free fire.

FB : RETUWIT
YT : RETUWIT
CUBE TV : Johny Entra

Share with your friends

3 komentar